Vantage Foundation Donasikan HK$1 Juta untuk Membantu Warga yang Terdampak Bencana Kebakaran di Hong Kong

- Pewarta

Senin, 1 Desember 2025 - 13:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HONG KONG, 1 Desember 2025 /PRNewswire/ — Vantage Foundation mendonasikan HK$1 juta untuk mendukung penanganan dan pemulihan pascabencana setelah kebakaran Level-5 yang terjadi di Wang Fuk Court, Tai Po, Hong Kong. Bencana kebakaran ini menyebabkan kerusakan parah pada banyak unit hunian dan mengganggu kehidupan para warga.


ADVERTISEMENT

RILISPERS.COM

SCROLL TO RESUME CONTENT

Donasi tersebut disalurkan melalui lembaga amal lokal yang memiliki izin resmi untuk menyalurkan program bantuan seperti tempat tinggal sementara, kebutuhan pokok, serta pemulihan komunitas dalam jangka menengah.

Selain bantuan finansial, perwakilan manajemen Vantage dan anggota tim amal juga berkunjung ke area bencana untuk menyalurkan bantuan, serta memberikan dukungan dan kepedulian langsung kepada warga yang tengah melalui masa sulit. Langkah tersebut mencerminkan komitmen jangka panjang Vantage terhadap tanggung jawab sosial perusahaan, serta keyakinan bahwa dukungan sejati tidak hanya datang dari bantuan materi, namun juga dari kepedulian dan kehadiran manusia.

Pernyataan Vantage:
"Vantage menilai bahwa adalah perusahaan bertanggung jawab untuk membantu masyarakat di saat krisis. Kebakaran di Wang Fuk Court telah berdampak besar pada banyak keluarga. Kami berharap, donasi ini ikut mempercepat proses penanganan bencana. Kami juga bangga dengan anggota tim kami yang turun langsung ke lokasi bencana untuk menunjukkan dukungan. Empati dan solidaritas mereka adalah wujud nyata dari nilai-nilai inti perusahaan kami."

Sebagai lembaga yang berfokus pada filantropi global, Vantage Foundation telah lama terlibat dalam program bantuan bencana, pendidikan, dan kegiatan komunitas di Asia dan seluruh dunia. Ke depan, Vantage Foundation akan terus memantau dampak jangka panjang dari insiden ini dan menempuh langkah lain guna mendukung pemulihan berkelanjutan jika diperlukan.

 

Berita Terkait

Heartstream Diluncurkan Sebagai Perusahaan Perawatan Kesehatan Darurat Independen
Kerry Luncurkan “Global Taste Charts 2026” sebagai Analisis Berbasiskan Data yang Mendukung Perkembangan Cita Rasa Produk Makanan dan Minuman pada Masa Depan
ZTE Tercantum dalam “CDP Climate A List” Selama Tiga Tahun Berturut-turut, Berada di Peringkat 4% Teratas di Dunia
Savaya Group Luncurkan Zumana, Destinasi Tepi Pantai Terbaru di Kawasan Ikonik Pantai Kuta
Debut AiMOGA Intelligent Police Unit R001, Sambut Era Baru dalam Pengaturan Lalu Lintas Cerdas
Himel Raih Penghargaan Internasional Berkat Keunggulan Global dan Inovasi Produk
ROE Visual Rayakan 20 Tahun Inovasi Teknologi LED
Black Box Menunjuk Sameer Batra Sebagai Chief Business Officer Untuk Mempercepat Pertumbuhan Pasar Internasional

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:09 WIB

Heartstream Diluncurkan Sebagai Perusahaan Perawatan Kesehatan Darurat Independen

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:30 WIB

Kerry Luncurkan “Global Taste Charts 2026” sebagai Analisis Berbasiskan Data yang Mendukung Perkembangan Cita Rasa Produk Makanan dan Minuman pada Masa Depan

Kamis, 15 Januari 2026 - 03:58 WIB

ZTE Tercantum dalam “CDP Climate A List” Selama Tiga Tahun Berturut-turut, Berada di Peringkat 4% Teratas di Dunia

Kamis, 15 Januari 2026 - 02:46 WIB

Savaya Group Luncurkan Zumana, Destinasi Tepi Pantai Terbaru di Kawasan Ikonik Pantai Kuta

Kamis, 15 Januari 2026 - 02:32 WIB

Debut AiMOGA Intelligent Police Unit R001, Sambut Era Baru dalam Pengaturan Lalu Lintas Cerdas

Berita Terbaru