Membangun Jalur Menuju Masa Depan | Huawei Meluncurkan 10 Tren Utama di Industri Jaringan Pengisian Daya pada 2026

- Pewarta

Senin, 19 Januari 2026 - 07:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jointly Charging the Road Ahead | Huawei Releases Top 10 Trends of Charging Network Industry 2026

Jointly Charging the Road Ahead | Huawei Releases Top 10 Trends of Charging Network Industry 2026

SHENZHEN, Tiongkok, 19 Januari 2026 /PRNewswire/ — Pada 16 Januari, Huawei meluncurkan 10 Tren Utama di Industri Jaringan Pengisian Daya (Charging Network) pada 2026. Wang Zhiwu, President, Huawei Smart Charging Network Domain, memaparkan secara lengkap tren industri dan perkembangan teknologi yang kelak menentukan arah perkembangan di sektor tersebut pada masa depan.

Jointly Charging the Road Ahead | Huawei Releases Top 10 Trends of Charging Network Industry 2026
Jointly Charging the Road Ahead | Huawei Releases Top 10 Trends of Charging Network Industry 2026

ADVERTISEMENT

RILISPERS.COM

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tren 1: Pengembangan Bermutu Tinggi

Dari kendaraan penumpang hingga kendaraan niaga, "mutu tinggi" menjadi syarat mutlak untuk infrastruktur pengisian daya ultracepat. Tren tersebut mendorong pembaruan skala besar pada perangkat pengisian daya versi lama agar dapat memenuhi kebutuhan energi berbagai model kendaraan. Pengembangan bermutu tinggi akan semakin luas, beralih dari "kota-kota dengan infrastruktur pengisian daya ultracepat" menuju "kota-kota dengan infrastruktur pengisian daya megawatt". Hal ini kelak tercapai melalui perencanaan terpadu, standar, pengawasan, serta aktivitas operasional dan pemeliharaan (O&M) yang seragam. Dengan demikian, berbagai mitra industri dapat mengubah mutu tinggi menjadi imbal hasil besar.

Tren 2: Pengisian Daya Ultracepat yang Komprehensif

Model kendaraan dengan fitur pengisian daya ultracepat, sebelumnya hanya tersedia pada segmen premium, akan semakin marak digunakan oleh semua kalangan. Pemanfaatan material semikonduktor daya generasi ketiga dan traction battery dengan C-rate tinggi juga akan memperbesar pangsa pasar model kendaraan tersebut. Lebih lagi, kendaraan niaga dengan pengisian daya megawatt segera mendominasi pasar.

Tren 3: Elektrifikasi Logistik Skala Megawatt

Peralihan bahan bakar minyak ke tenaga elektrik untuk model bisnis yang layak akan memperluas penggunaan HGV dari aplikasi terbatas dan tertutup menjadi adopsi luas dalam berbagai skenario. Berkat efisiensi biaya traction battery dan inovasi teknologi pengisian daya megawatt, elektrifikasi logistik skala megawatt menjadi tren yang tak terelakkan dengan nilai ekonomi dan sosial yang signifikan.

Tren 4: Stasiun Pengisian Daya Berskala 100 Megawatt

Seiring perkembangan solusi logistik berbasiskan tenaga listrik, stasiun pengisian daya berskala 100 MW akan menjadi infrastruktur penting untuk aktivitas operasional dengan volume tinggi. Sejumlah faktor seperti keunggulan teknologi, tarif listrik yang kompetitif, serta penerapan yang skalanya mudah dikembangkan akan menciptakan efek klaster yang kuat sekaligus menjaga profitabilitas jangka panjang secara berkelanjutan untuk investasi stasiun pengisian daya.

Tren 5: Keamanan dan Keandalan

Dibandingkan kendaraan penumpang, kendaraan niaga membutuhkan daya pengisian yang lebih besar serta porsi kapasitas sistem penyimpanan energi (ESS) yang lebih tinggi di stasiun pengisian daya. Untuk itu, infrastruktur pengisian daya harus memiliki keamanan dan keandalan. Arsitektur proteksi yang komprehensif akan melindungi manusia, kendaraan, dan perangkat pengisian daya, didukung oleh fondasi keamanan siber yang kokoh.

Tren 6: Pengisian Daya Ultracepat Berpendingin Cairan

Teknologi pengisian daya ultracepat berpendingin cairan menawarkan pembuangan panas dan perlindungan yang lebih baik. Maka, teknologi ini mampu beroperasi secara andal dalam berbagai skenario pengisian yang semakin tersebar. Sebaliknya, sistem pendingin udara konvensional kerap terkendala lingkungan ekstrem seperti suhu tinggi, kelembapan, kabut garam, dan debu berat. Ke depan, teknologi pendingin cairan akan diterapkan pada kendaraan dan perangkat pengisian daya agar pengisian daya berskala megawatt bekerja efisien sekaligus ikut menurunkan biaya kendaraan secara keseluruhan.

Tren 7: Sistem ESS + Pengisi Daya Berbasiskan DC

Sistem ESS + pengisi daya berbasiskan DC meningkatkan kapasitas daya secara efektif, membantu pelanggan yang ingin membangun stasiun pengisian daya ultracepat dalam waktu singkat dengan hemat biaya, bahkan di lokasi dengan daya jaringan listrik yang masih terbatas. Sistem ini ideal untuk meningkatkan stasiun pengisian daya versi lama yang berkapasitas rendah. Dengan demikian, stasiun pengisian daya ultracepat dapat diperbarui atau dibangun dengan kebutuhan daya jaringan yang minimal sehingga lebih mampu memenuhi kebutuhan kendaraan.

Tren 8: Konstruksi Stasiun Pengisian Daya Modular

Solusi modular untuk stasiun pengisian daya mempermudah proses konstruksi dan uji coba perangkat, bahkan dapat disesuaikan dengan berbagai skenario. Biaya rendah, penerapan cepat, dan kemudahan relokasi membuat solusi ini menjadi pilihan yang fleksibel, sedangkan desainnya yang tahan lama memberikan nilai tambah jangka panjang dan melindungi investasi.

Tren 9: Campus Microgrid

Sistem PV + ESS grid-forming mengintegrasikan teknologi pengisian ultracepat berpendingin cairan dan dapat beroperasi dalam mode terhubung jaringan (on-grid) maupun terpisah (off-grid). Solusi terpadu "PV + ESS + pengisian daya + kendaraan + jaringan" ini meningkatkan kapasitas daya, memaksimalkan pemanfaatan energi hijau, serta menambah pendapatan melalui arbitrase tarif waktu pemakaian (time-of-use).

Tren 10: Dukungan AI

Evolusi cerdas jaringan pengisian daya akan memperlancar kolaborasi antara jaringan listrik, stasiun pengisian daya, perangkat pengisian, dan kendaraan. Dengan menghapus sekat data digital, pengalaman pengisian daya akan meningkat, sedangkan koordinasi logistik dan transportasi berjalan secara efisien.

Huawei akan terus bekerja sama dengan para mitra guna mempercepat pembangunan jaringan pengisian daya ultracepat yang lancar dan bermutu tinggi, serta menangkap peluang besar dari elektrifikasi mobilitas.

 

Berita Terkait

Xinhua Silk Road: Teknologi Digital Dorong Pertumbuhan Industri Pir Wangi Yulu di Tiongkok Bagian Utara
Xinhua Silk Road: Proses Syuting Pesta Imlek Pemuda Global 2026 Berlangsung di Nanning, Tiongkok Bagian Selatan
“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026
“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026
“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026
“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026
“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026
“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 23:50 WIB

Xinhua Silk Road: Teknologi Digital Dorong Pertumbuhan Industri Pir Wangi Yulu di Tiongkok Bagian Utara

Kamis, 22 Januari 2026 - 23:39 WIB

Xinhua Silk Road: Proses Syuting Pesta Imlek Pemuda Global 2026 Berlangsung di Nanning, Tiongkok Bagian Selatan

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:50 WIB

“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:50 WIB

“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026

Kamis, 22 Januari 2026 - 12:50 WIB

“BE BOLD & GLOBAL”: BE International Raih Prestasi Gemilang di Ajang Functional Foods for Wellness Awards 2026

Berita Terbaru