BRI Buka Layanan Operasional Terbatas Periode Libur Natal dan Tahun Baru, Layani Kebutuhan Nasabah

- Pewarta

Senin, 23 Desember 2024 - 13:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BRI siap melayani kebutuhan nasabah seiring tingginya mobilitas masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025. (Dok. Bank BRI)

BRI siap melayani kebutuhan nasabah seiring tingginya mobilitas masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025. (Dok. Bank BRI)

BISNISNEWS.COM –  PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) siap melayani kebutuhan nasabah seiring tingginya mobilitas masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025, yang diperkirakan mencapai 110,67 juta orang berdasarkan data dari Kementerian Perhubungan.

Dengan berbagai layanan yang telah disiapkan, BRI memastikan nasabah dapat melakukan berbagai transaksi perbankan, baik secara digital melalui super app BRImo dan QLola, maupun melalui e-channel BRI, yang terdiri dari 20.333 ATM, 299.783 EDC Merchant dan 1,04 juta AgenBRILink yang tersebar di seluruh Indonesia.

Di samping itu, layanan dari Asisten Virtual BRI “Sabrina” turut tersedia di nomor Whatsapp 0812 1214 017.

ADVERTISEMENT

RILISPERS.COM

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain memberikan kemudahan informasi produk, promo dan layanan BRI, Sabrina juga dapat membantu nasabah melakukan pengecekan saldo dan mutasi rekening, menonaktifkan Kartu Debit, pembuatan dan pengecekan pengaduan, reservasi layanan Cabang BRI.

Informasi lokasi Kantor Cabang BRI, ATM dan AgenBRILink serta merekomendasikan lokasi merchant terdekat. Layanan Contact BRI juga menemani nasabah selama 24 jam melalui 1500017, layanan bebas pulsa dan Pusat Bantuan BRImo.

Adapun, Direktur Retail Funding and Distribution BRI Andrijanto mengungkapkan bahwa selama periode liburan ini, meskipun layanan digital tetap berfungsi penuh, operasional jaringan konvensional juga akan disesuaikan.

“BRI akan mengakomodasi kebutuhan nasabah selama hari libur Nataru, baik nasabah individu maupun korporasi, sehingga nasabah dapat tetap melaksanakan transaksi secara aman dan lancar,” ujarnya di Jakarta.

Pada periode ini, BRI membuka layanan terbatas pada Kamis, 26 Desember 2024 di 33 kantor cabang yang tersebar di berbagai wilayah, sementara Weekend Banking tetap tersedia pada Sabtu dan Minggu 28 dan 29 Desember 2024 di 65 lokasi.

BRI juga memfasilitasi layanan untuk nasabah inti, seperti penerimaan setoran penebusan Delivery Order (DO) BBM/Non-BBM dari SPBU untuk Pertamina dan Jasa Raharja untuk pembukaan rekening klaim asuransi kecelakaan.

Layanan bagi nasabah umum yang mencakup pembukaan rekening, penarikan dan setoran, pelayanan kartu debit BRI, serta registrasi fasilitas e-banking BRI dapat dilakukan pada saat layanan terbatas dan Weekend Banking.

Semua layanan ini dirancang untuk mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi dengan cepat dan aman, baik untuk keperluan pribadi maupun bisnis.

Lebih rinci, berikut penyesuaian operasional kantor cabang BRI selama akhir pekan, libur, dan cuti bersama Nataru:

Hari dan TanggalKeterangan
Rabu, 25 Desember 2024Tidak beroperasi
Kamis, 26 Desember 2024Layanan terbatas di sejumlah kantor cabang
Jumat, 27 Desember 2024Layanan kantor cabang beroperasi
Sabtu dan Minggu, 28-29 Desember 2024Layanan weekend banking regular beroperasi
Senin dan Selasa, 30-31 Desember 2024Layanan kantor cabang beroperasi
Rabu, 1 Januari 2025Tidak beroperasi
Kamis, 2 Januari 2025Layanan kantor cabang beroperasi

Daftar kantor cabang yang beroperasi terbatas pada 26 Desember 2024 dapat dicek pada tautan berikut https://bri.co.id/layanan-terbatas-bri dan melalui Sabrina dengan kata kunci Layanan Terbatas.***

Sempatkan untuk membaca berbagai berita dan informasi seputar ekonomi dan bisnis lainnya di media Infoekbis.com dan Harianinvestor.com

Jangan lewatkan juga menyimak berita dan informasi terkini mengenai politik, hukum, dan nasional melalui media 062.live dan Apakabarjateng.com

Sedangkan untuk publikasi press release serentak di puluhan media lainnya, klik Rilisbisnis.com (khusus media ekbis) dan Jasasiaranpers.com (media nasional)

Atau hubungi langsung WhatsApp Center Rilispers.com (Pusat Siaran Pers Indonesia /PSPI): 08531555778808781555778808111157788.

Klik Persrilis.com untuk menerbitkan press release di portal berita ini, atau pun secara serentak di puluhan, ratusan, bahkan 1.000+ jaringan media online.

Pastikan juga download aplikasi Hallo.id di di Playstore (Android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik. Media Hallo.id dapat diakses melalui Google News. Terima kasih.

Berita Terkait

Kelola Persediaan dan Stock Opname dengan Software Akuntansi Kledo
INALUM Tancap Gas Investasi 2026, Perluas Smelter dan Refinery untuk Perkuat Hilirisasi Aluminium Nasional
Tingkatkan Akurasi Kehadiran dengan Software Absensi Karyawan dari HashMicro
Mengapa Cluster Perumahan Butuh Jasa Angkut Sampah?
Begini Cara Cek Harga Bitcoin dengan Mudah
Dari Jakarta Hingga ke Jayapura: Jejaring Media 24 Jam Tumbuh 1.250 Portal Baru
Cari Sewa Mobil Terdekat untuk Perjalanan Nyaman? Kenali Solusi Terbaik dari Prima Armada Raya
PT Sumbawa Timur Mining Soroti Peran Penting Eksplorasi dalam Ketahanan Mineral Kritis di Minerba Convex 2025

Berita Terkait

Senin, 29 Desember 2025 - 09:59 WIB

Kelola Persediaan dan Stock Opname dengan Software Akuntansi Kledo

Rabu, 17 Desember 2025 - 12:55 WIB

INALUM Tancap Gas Investasi 2026, Perluas Smelter dan Refinery untuk Perkuat Hilirisasi Aluminium Nasional

Senin, 1 Desember 2025 - 20:00 WIB

Tingkatkan Akurasi Kehadiran dengan Software Absensi Karyawan dari HashMicro

Rabu, 26 November 2025 - 17:17 WIB

Mengapa Cluster Perumahan Butuh Jasa Angkut Sampah?

Jumat, 7 November 2025 - 19:59 WIB

Begini Cara Cek Harga Bitcoin dengan Mudah

Berita Terbaru