Banyak Promo Meriah! BRI dan Citilink Gelar Online Travel Fair

- Pewarta

Selasa, 5 Desember 2023 - 20:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BRI bersama dengan PT Citilink Indonesia kembali mengadakan program BRI Citilink Online Travel Fair (COTF). (Dok. BRI)

BRI bersama dengan PT Citilink Indonesia kembali mengadakan program BRI Citilink Online Travel Fair (COTF). (Dok. BRI)

BISNISNEWS.COM – Turut mendukung pemerintah dalam ‘Gerakan Bangga Berwisata Indonesia’, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI bersama dengan PT Citilink Indonesia kembali mengadakan program BRI Citilink Online Travel Fair (COTF).

Dalam online travel fair ini, Traveloka dan tiket.com juga turut serta memberikan penawaran menarik bagi seluruh masyarakat dalam menyambut liburan akhir tahun.

Program BRI COTF ini berlangsung secara online selama 4 hari, mulai 5-8 Desember 2023.

Berbagai Promo menarik selama event ini berlangsung, dapat diakses melalui aplikasi Citilink, situs web Citilink, dan mitra platform COTF yaitu Traveloka dan tiket.com.

Terkait hal ini, Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengatakan bahwa program BRI Citilink Online Travel Fair merupakan pelayanan terbaik bagi nasabah BRI, terutama bagi mereka yang membutuhkan tiket liburan menjelang akhir tahun.

“Dengan tingginya minat berwisata masyarakat, terutama pada periode liburan yang akan datang, hal ini menjadi kesempatan bagi nasabah BRI untuk merencanakan perjalanannya secara mudah,” ujarnya.

Di samping itu, penawaran ini semakin hemat karena adanya diskon tambahan hingga 1,28 juta dalam rangka menyambut HUT BRI ke-128 yang dapat dinikmati oleh nasabah BRI.

Dalam program ini, tersedia diskon tiket pesawat hingga 80% untuk beragam destinasi internasional dan diskon hingga 20% untuk destinasi domestik.

Bagi nasabah BRI yang melakukan transaksi menggunakan Kartu Kredit BRI dan Kartu Debit BRI, dapat menikmati promo menarik, yakni tambahan diskon Rp128 ribu untuk minimal transaksi Rp1 juta, diskon Rp350 ribu untuk minimal transaksi Rp3 juta, dan diskon Rp1.28 juta pada saat Flight Sale dengan minimal transaksi Rp7 juta.

Selain diskon tiket pesawat, nasabah BRI juga dapat menikmati bonus hingga 5.000 linkmiles serta free meal setiap bertransaksi menggunakan Kartu Kredit BRI Infinite, Debit BRI Prioritas serta Debit BRI Private.

Sementara itu, Direktur Niaga dan Kargo Citilink Ichwan F. Agus menambahkan, dengan diadakannya kembali Program BRI Citilink Online Travel Fair (COTF) kali ini, Citilink berkomitmen untuk menjadi pilihan utama dalam layanan transportasi udara yang memprioritaskan kenyamanan dan kemudahan aksesibilitas.

“Kami terus berupaya untuk memberikan pengalaman perjalanan yang terjangkau dengan memberikan penawaran spesial di akhir tahun pada kegiatan ini,” ungkapnya.

Program BRI Citilink Online Travel Fair juga sebagai bentuk sinergi BUMN untuk mendukung pemerintah dalam Gerakan Bangga Berwisata Indonesia.

Diharapkan dengan adanya online travel fair ini dapat meningkatkan jumlah wisatawan dalam negeri khususnya setelah pandemi.

Penawaran menarik ini tidak hanya berhenti di BRI Citilink Online Travel Fair saja. BRI dan Citilink pun telah mengadakan program promo regular serta promo menarik lainnya sepanjang tahun 2023.***

Berita Terkait

Optimalkan Devisa Ekspor dan Perkuat Stabilitas Ekonomi, BRI Dukung Regulasi Baru DHE SDA
Akhir Maret atau Awal April 2025, Seluruh BUMN akan Lakukan Konsolidasi ke Super Holding Danantara
Salah Satunya Sugianto Kusuma (Aguan), Inilah Daftar 8 Konglomerat yang Bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto
Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah, Kejagung Agkat Suara
Gelar Kembali Program Desa BRILian 2025, Wujud Nyata BRI Dukung Asta Cita dalam Berdayakan dan Bangun Desa
CSA Index Maret 2025 Turun, Namun Investor Percaya Fundamental Emiten Indonesia Tetap Kuat
Dukung Pembangunan Sektor Infrastruktur Tanah Air, BRI Berikan Fasilitas Kredit Kepada Indonesia Infrastructure Finance (IIF)
Bank Emas Pegadaian Diluncurkan, Direktur Utama BRI Sebut Jadi Sumber Pertumbuhan Baru

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 13:43 WIB

Optimalkan Devisa Ekspor dan Perkuat Stabilitas Ekonomi, BRI Dukung Regulasi Baru DHE SDA

Sabtu, 8 Maret 2025 - 14:51 WIB

Akhir Maret atau Awal April 2025, Seluruh BUMN akan Lakukan Konsolidasi ke Super Holding Danantara

Sabtu, 8 Maret 2025 - 07:32 WIB

Salah Satunya Sugianto Kusuma (Aguan), Inilah Daftar 8 Konglomerat yang Bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto

Kamis, 6 Maret 2025 - 11:47 WIB

Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah, Kejagung Agkat Suara

Rabu, 5 Maret 2025 - 12:38 WIB

Gelar Kembali Program Desa BRILian 2025, Wujud Nyata BRI Dukung Asta Cita dalam Berdayakan dan Bangun Desa

Berita Terbaru