BISNIS NEWS – Tim Khusus (Timsus) Polri telah melakukan penggeledahan di kediaman pribadi mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, pada Selasa 9 Agustus 2022 malam, telah mengumumkan Irjen Sambo tersangka pembunuhan Brigadir Pol Yosua Hutabarat/Brigpol J.
Yosef, Ketua RT 07 RW 02 Jalan Saguling III, Duren Tiga menjelaskan secara singkat kondisi penggeledahan, dan menyebut istri Irjen Sambo, yakni Putri Candrawathi berada di dalam rumah. “Ada dia (Putri, red) di dalam.
ADVERTISEMENT
Baca Juga:
Program BRI Menanam Berhasil Serap Karbon 2.987 CO2e (Kg) per Tahun dan Dorong Ekonomi Masyarakat
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saya masuk, ada ibu Putri,” kata Yosef kepada wartawan, Rabu10 Agustus 2022.
Menurut Yosef, dia dilibatkan dalam kegiatan penggeledahan rumah pribadi Sambo, pada Selasa kemarin.
“Penyidik ngambil barang, ada satu boks, itu ada catatannya yang dibawa apa saja, lengkap. Kita ikut nyaksiin,” ujar Yosef.
Baca Juga:
IHSG Diproyeksikan Melemah, Target Turun ke 7.277, Investor Mulai Kurangi Risiko di Pasar Modal
Namun, Yosef mengatakan kondisi Putri seperti sebelum-sebelumnya. Syok.
“Ibu di kamar saja, agak syok gitu menangis. Enggak (bicara, red), dia diam saja,” kata Yosef.
Yosef kemudian menceritakan, saat tahu ada anak perempuan Sambo-Putri.
“Tapi, kalau anaknya yang perempuan, sempat ketemu dengan saya.”
Baca Juga:
Pengusaha Muda Brilian 2024, Bukti Keberpihakan BRI dalam Mengembangkan UMKM Berdaya Saing Global
“Dan saya lihat anaknya yang paling kecil 1,5 tahun, ada bersama dengan pengasuhnya,” kata Yosef.
Penggeledahan rumah, kata dia, Tim Khusus Polri menyusuri semua ruang mencari pebagai barang bukti terkait tewasnya Brigadir Yosua/Brigpol J.
“Sembilan jam (penggeledahan oleh Timsus Polri, red),” kata dia.
Yosef mengatakan, tidak pernah melihat Irjen Sambo secara fisik.***