BISNISNEWS.COM – Industri pulp dan kertas Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas berupaya untuk selalu mengedepankan proses transformasi teknologi dan digital dalam seluruh aspek operasional dan proses bisnisnya dari hulu ke hilir pada gelaran Hannover Messe 2023.
“APP Sinar Mas sudah meluncurkan Vision 2020, dimana pada 2020 kami melanjutkan dengan Roadmap Vision 2030.
Di situ berisi seluruh program dan strategi keberlanjutan yang diterapkan oleh APP Sinar Mas,” kata Direktur APP Sinar Mas Suhendra Wiriadinata, di Hannover, Jerman, Selasa 18 April 2023.
ADVERTISEMENT
Baca Juga:
Sosok Ini Berhasil Memberdayakan Komunitas Perempuan di Lamongan Jatim, Melalui Pendampingan BRI
SCROLL TO RESUME CONTENT
Suhendra mengatakan, dalam rangka digital transformasi, perusahaan menerapkan atau berproses terus-menerus untuk beradaptasi dengan transformasi digital dan sistem otomasi.
Baca artikel penting lainnya di media online Arahnews.com – salah satu portal berita terbaik di Indonesia.
Sementara itu, dari sisi industri, perusahaan konsisten menerapkan semangat pengembangan yang berkesinambungan dan mengimplementasikan komitmen untuk terus berinovasi menghadirkan produk-produk berkualitas kepada para pelanggan.
Baca Juga:
Figur Inspiratif Lokal Gerakkan UMKM di Desa Bululor, Jambon, Ponorogo, Diberdayakan BRI
Rosan Perkasa Roeslani Jelaskan Soal Rencana Investasi Apple Sebesar 1 Miliar Dolar AS di Indonesia
Selain itu, dengan mengedepankan praktik bisnis yang berkelanjutan dan ramah lingkungan, APP Sinar Mas berupaya untuk selalu mengedepankan proses transformasi teknologi dan digital dalam seluruh aspek operasional dan proses bisnisnya dari hulu ke hilir.
Menurut Suhendra, perjalanan transformasi digital yang APP Sinar Mas lakukan telah berlangsung selama lebih dari 25 tahun, dengan menggandeng perusahaan-perusahaan teknologi terkemuka di dunia.
Suhendra menambahkan, penerapan digitalisasi pada proses bisnis APP Sinar Mas dimulai sejak akhir 1990-an karena menyadari potensi besar teknologi digital dalam meningkatkan kepuasan pelanggan, efisiensi dan produktivitas.
Penggunaan teknologi digital, diharapkan APP Sinar Mas mampu mempercepat waktu produksi, meningkatkan efisiensi di berbagai area operasional, serta memperbaiki kualitas produk dengan menggunakan kemampuan analisa realtime data yang memberikan manfaat deteksi dan penyelesaian masalah yang lebih cepat.
Baca Juga:
Di Hadapan Para Pimpinan Perusahaan AS – ASEAN, Prabowo Subianto Puji Kinerja Kabinet Merah Putih
Proses digitalisasi yang berlangsung selama ini juga membantu APP Sinar Mas memenuhi tuntutan pasar yang semakin kompleks, meningkatkan daya saing perusahaan di pasar global dan menjadikan APP sebagai produsen kertas kelas dunia.
“Semata-mata kami ingin transparan, akuntabel dan lebih efisien dalam berbagai operasi kita. Karena tantangan ke depan kita dituntut untuk bekerja lebih efisien, efektif dan produktivitas tinggi.”
“Kami bekerja sama dengan beberapa konsultan dalam rangka menerapkan digital transformasi atau otomatisasi,” ujar dia pula.
Bertujuan untuk terus berinovasi dalam mentransformasikan perusahaan secara digital, APP Sinar Mas kemudian menjalankan proyek Garuda+ yang telah dimulai sejak November 2021.
“Kami bekerja sama dengan SAP dan Tietoevery. Seluruh proses otomasi dan transformasi digital, kami yakin kami dalam track yang baik didukung beberapa kerja sama beberapa pihak yang memang ahli di bidangnya,” katanya pula.
Proyek transformasi digital ini bertujuan untuk menyelaraskan proses bisnis, sumber daya manusia (SDM), dan teknologi digital.
Diharapkan penerapan teknologi dengan optimal melalui Garuda+ dapat membuat APP Sinar Mas menuju Industri 4.0 dan menjadi bisnis yang berkelanjutan dan semakin efisien.
“Tentu efisiensi, percepatan proses, dan reliable data dan informasi. Data menjadi lebih cepat dan akurat, sehingga proses lainnya seperti pengambilan keputusan, layanan dan lainnya menjadi lebih cepat,” ujar Suhendra.
Suhendra pun memastikan, proses tranformasi digital yang dilakukan APP Sinar Mas masih terus berlangsung. Hal ini lantaran proses digitalisasi adalah proses yang terus berkelanjutan.
“Oleh karena itu, kami terus melaksanakan proses itu dan berharap apa yang kami lakukan dalam proses digitalisasi transformasi ini akan membuat kami menjadi lebih kompetitif, efisien, lebih cepat dalam berbagai proses, lebih akurat, sehingga kami bisa menghasilkan produk yang baik, berkualitas dan layanan kepada konsumen yang lebih baik,” kata Suhendra pula.***