Jelang Lebaran, Mendag Lutfi Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok dengan Harga Terjangkau

- Pewarta

Rabu, 20 April 2022 - 11:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi. (Dok. Sekretariat Kabinet)

Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi. (Dok. Sekretariat Kabinet)

BISNIS NEWS  – Pemerintah melalui Kementerian Perdagangan terus memastikan ketersediaan bahan pokok dengan harga terjangkau menjelang Lebaran 2022.

Mulai hari ini Selasa 19 April 2022, Kemendag melakukan pemantauan harga di 216 pasar rakyat di 34 Provinsi tanah air.

Mendag Muhammad Lutfi melaporkan, per 18 April 2022 rata-rata nasional seluruh bahan pokok stabil dan stok tersedia dengan aman.

Sementara itu, untuk harga rata-rata beras medium hari ini sebesar Rp10.400 per kilogram (kg), turun 1,89 persen dari periode Idul Fitri di tahun sebelumnya.

“Beras premium stabil di Rp12.400 per kg dengan harga terendah adalah Rp11.500 per kg di wilayah sentra produksi seperti Jawa dan Sulawesi.”

“Serta tertinggi adalah Rp13.500 per kg di wilayah Maluku dan Papua,” terang Lutfi dalam siaran persnya, Selasa 19 April 2022.

Selanjutnya, gula pasir senilai Rp14.700 per kg naik 2,8 persen dari bulan lalu.

Sedangkan, stok gula nasional Lutfi mengatakan masih tercukupi hingga dua bulan ke depan.

Berikutnya, harga daging sapi Rp133.100 per kg, naik tipis dari bulan lalu.

“Secara keseluruhan masih lebih rendah 0,82 persen dari harga saat bulan Ramadhan tahun yang lalu,” tegasnya.

Menurut Mendag, untuk harga daging ayam sebesar Rp37.100 kg turun 1,07 persen dari minggu lalu. Lalu, harga telur ayam masih stabil di Rp26.100 per kg.

Berlanjut bumbu dapur, Lutfi menuturkan bawang merah sebesar Rp33.600 per kg turun 2,61 persen dari pekan lalu.

Dan, bawang putih di kisaran Rp31.000-Rp33.000 per kg turun tipis 1,27 persen dari pekan sebelumnya.

“Harga cabai turun cukup dalam yaitu turun sekitar 13,2 persen dibandingkan minggu lalu dengan harga tergantung daripada jenisnya di Rp42.000-Rp49.400 per kg,” tuturnya.

“Harga tertinggi adalah untuk cabai merah besar di Rp49.400 per kg.

dan terendah untuk cabai merah keriting sebesar Rp42.000 per kg,” sambungnya.

Lebih jauh untuk harga kedelai hari ini turun menjadi Rp13.900 per kg atau atau turun 0,71 persen ketimbang minggu sebelumnya.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Pada tepung terigu relatif stabil di Rp11.300 per kg, minyak goreng kemasan premium berada di Rp26.300 per liter, dan kemasan sederhana Rp23.700 per liter.***

Berita Terkait

Resmi, Anindya Bakrie Sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia dan Arsjad Rasjid Ketua Dewan Pertimbangan
Indonesia akan Ajukan Penurunan Tarif Dagang dengan Amerika Serikat Melalui Kerja Sama Bilateral Kedua Negara
Jadi Ketua Satgas Percepatan Hilirisasi dan Ketahanan Energi Nasional, Bahlil Lahadalia Pimpin 12 Menteri
Pelaku Kuliner Lokal Bersyukur Terlibat Makan Bergizi Gratis, Bisa Pekerjakan Masyarakat, Pedagang Sekitar
CSA Index Januari 2025: Optimisme Pasar Saham Didukung Stabilitas Inflasi dan PMI Positif
Untuk Barang Mewah, Kemenkeu Rilis PMK 131 2024 Tentang Tarif Pajak Pertambahan Nilai 12 Persen
Usai Umumkan PPN 12 Persen Hanya untuk Barang Mewah, Prabowo Disambut Antusias Masyarakat
Menutup 2024, Pengguna wondr by BNI Siap-Siap Dapat Kiriman Laporan Transaksi Finansial dari wondr Insight
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Selasa, 14 Januari 2025 - 10:03 WIB

Indonesia akan Ajukan Penurunan Tarif Dagang dengan Amerika Serikat Melalui Kerja Sama Bilateral Kedua Negara

Sabtu, 11 Januari 2025 - 15:32 WIB

Jadi Ketua Satgas Percepatan Hilirisasi dan Ketahanan Energi Nasional, Bahlil Lahadalia Pimpin 12 Menteri

Kamis, 9 Januari 2025 - 07:23 WIB

Pelaku Kuliner Lokal Bersyukur Terlibat Makan Bergizi Gratis, Bisa Pekerjakan Masyarakat, Pedagang Sekitar

Selasa, 7 Januari 2025 - 11:20 WIB

CSA Index Januari 2025: Optimisme Pasar Saham Didukung Stabilitas Inflasi dan PMI Positif

Sabtu, 4 Januari 2025 - 16:16 WIB

Untuk Barang Mewah, Kemenkeu Rilis PMK 131 2024 Tentang Tarif Pajak Pertambahan Nilai 12 Persen

Rabu, 1 Januari 2025 - 14:20 WIB

Usai Umumkan PPN 12 Persen Hanya untuk Barang Mewah, Prabowo Disambut Antusias Masyarakat

Selasa, 31 Desember 2024 - 16:42 WIB

Menutup 2024, Pengguna wondr by BNI Siap-Siap Dapat Kiriman Laporan Transaksi Finansial dari wondr Insight

Selasa, 31 Desember 2024 - 09:17 WIB

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Tanggapi Outlook Ekonomi 2025 Versi IMF Sebesar 5,1 Persen

Berita Terbaru