Bareskrim Terima Laporan Keluarga Aisiah, Wanita yan Ditemukan Tewas di Bawah Lift di Bandara Kualanamu

- Pewarta

Jumat, 5 Mei 2023 - 09:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polri Tindaklanjuti Laporan Keluarga Aisiah Wanita Tewas di Lift Kualanamu. (Dok. Bisnisnews.com/M. Rifai Azhari)

Polri Tindaklanjuti Laporan Keluarga Aisiah Wanita Tewas di Lift Kualanamu. (Dok. Bisnisnews.com/M. Rifai Azhari)

BISNISNEWS.COM – Bareskrim Polri menerima laporan dari keluarga Aisiah, wanita yang terjatuh dan ditemukan meninggal dunia di lantai dasar bawah lift di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara pada Kamis 27 April 2023 lalu.

Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Djuhandani Rahardjo Puro memastikan menindaklanjuti setiap laporan yang diterima polisi, termasuk laporan dari keluarga Aisiah.

“Semua laporan ya pasti ditindak lanjuti,” ujar Djuhandani dalam keterangannya dikutip Kamis 4 Mei 2023.

Baca artikel menarik lainnya di sini: PAN: Pilpres Penting, tapi Paling Penting Saudara-saudara Terpilih menjadi DPR atau DPRD

Keluarga Aisiah Shinta Dewi Hasibuan sebelumnya telah membuat laporan polisi ke Bareskrim Polri pada hari Selasa 2 Mei 2023, dengan laporan yang teregister dengan nomor LP/B/81/V/2023/SPKT/Bareskrim Polri.

Dalam laporan tersebut, sebanyak 6 perusahaan yang menjadi terlapor, yakni PT Angkasa Pura II, PT Angkasa Pura Solusi, PT Angkasa Pura Aviasi, GMR Airport, GMR Airport Consorsium dan Aeroports De Paris.

Mereka yang dilaporkan dalam laporan tersebut diduga melanggar Pasal 359 KUHP terkait dengan tindak pidana kelalaian atau kealpaan. Aisiah Shinta Dewi Hasibuan ditemukan meninggal dunia setelah terjatuh saat keluar dari lift di Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara.

Dalam rekaman CCTV yang beredar, Aisiah terlihat di dalam lift seorang diri.

Tiba di lantai 2, ia mengira pintu lift yang di depannya tidak terbuka dan rusak, padahal aksesnya berada di pintu di belakangnya.

Aisiah juga disebut sempat menelepon keponakannya dan mengabarkan kalau dirinya terjebak di dalam lift.

Aisiah kemudian sempat memencet tombol dsn berusaha untuk membuka pintu lift dengan menggunakan tangannya.

Saat pintu sudah terbuka, Aisiah yang langsung melangkah keluar tidak mengetahui adanya celah di depan pintu lift akhirnya terjatuh.***

Berita Terkait

Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro
Sinar fajar mulai hari yang baru. Mohon salah jangan dibawa tidur, ikhlaskan hati sebelum terlelap
Kejagung Periksa Mantan Dirut PT Pertamina Patra Niaga Alfian Nasution Selama Lebih Kurang 12 Jam
BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok
Buruh Sritex yang Kena PHK Diupayakan Bisa Kerja Lagi, Presiden Prabowo Subianto Kumpulkan Menteri
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa, Semoga Allah Melimpahkan Rahmat-Nya kepada Keluarga Kita
AHY Dorong Proses Hukum Jika Dugaan Penyalahgunaan Wewenang Terbukti dalam Kasus Pagar Laut
Pemilik Bank Centris Pertanyakan Satgas BLBI dan KNKPL Sita Rumahnya Berdasar Putusan MA ‘Aneh’

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 21:01 WIB

Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro

Sabtu, 29 Maret 2025 - 09:30 WIB

Sinar fajar mulai hari yang baru. Mohon salah jangan dibawa tidur, ikhlaskan hati sebelum terlelap

Senin, 24 Maret 2025 - 11:13 WIB

Kejagung Periksa Mantan Dirut PT Pertamina Patra Niaga Alfian Nasution Selama Lebih Kurang 12 Jam

Senin, 10 Maret 2025 - 11:45 WIB

BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran, Pastikan Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Terpenuhi Hingga Pelosok

Senin, 3 Maret 2025 - 19:03 WIB

Buruh Sritex yang Kena PHK Diupayakan Bisa Kerja Lagi, Presiden Prabowo Subianto Kumpulkan Menteri

Berita Terbaru